Hastag, baik Anda #suka atau #tidak, hastag dibuat untuk memudahkan dan mengatur post Anda dalam beberapa tema yang sama. Ini dapat meningkatkan efektivitas marketing Anda jika digunakan dengan benar, Anda dapat menyimak beberapa hal di bawah ini dan menerapkannya.
Table of Contents
1. “Bajak” Hastagnya . . . . dan Terima Resikonya
Strategi ini dapat memenangkan kompetisi Anda atau membakar brand Anda sendiri, tergantung hastag apa yang digunakan oleh Anda dan bagaimana Anda menggunakannya.
Dalam kasus tertentu, jika ada band terkenal menampilkan musik mereka dengan hastag dan band Anda memiliki aliran musik yang sama, Anda dapat menggunakan tag yang sama untuk menarik perhatian audiens mereka. Lagipula, tidak ada yang menjadi pemilik dari hastag.
Namun strategi ini bisa menjadi bumerang buat Anda, seperti pada kasus dari Twitter atau Instagram dengan hastag #McDStories dan #notguilty. Perhatikan beberapa hastag yang sedang populer dan Anda dapat menyesuaikan penggunaan hastag tersebut dengan konten untuk mempromosikan produk Anda.
2. Mengembangkan Komunitas
Apakah itu kegiatan sosial, minat yang sama, band, atau event tertentu, hastag yang tepat akan menyatukan orang dari seluruh penjuru dunia. Tidak hanya sang pembuat hastag dapat berinteraksi dengan fans atau follower mereka,sesama follower juga dapat berinteraksi dengan sesamanya, berbagi cerita, pendapat, dan pengetahuan.
Namun dalam mengembangkan sebuah komunitas Anda perlu follower yang banyak. Jika Anda ingin menambah follower terutama di Instagram, berikut ini caranya. Dengan menerapkan apa yang diajarkan di ebook ini dengan detail, Anda akan dapat meningkatkan follower Instagram Anda dengan cepat >> Cara Praktis Tambah Follower Instagram
3. Mengembangkan Bisnis Lokal
Search Engine Optimization Local adalah salah satu medan yang jangan Anda abaikan ketika memasuki dunia online.
Anda bisa menggunakan hastag spesifik seperti nama kota, negara, atau nama daerah untuk melihat apa yang di lakukan oleh orang dengan ketertarikan tempat tersebut. Mereka bisa saja berbagi cerita, review lingkungan mereka, restoran, atau kegiatan lain yang bisa jadi peluang untuk Anda.
Namun, tergantung dari bisnis Anda, bisa saja konten Anda menjadi bahan dari perbincangan mereka.
4. Bermanfaat untuk Multi Platform
Berbagai tools management media sosial Anda dapat membantu menjadikan satu pengaturan media sosial Anda seperti Tweetdeck dan Hootsuite. Tools tersebut akan membantu Anda mensinkronisasi post hastag Anda di platform yang berbeda.
Jadi saat Anda post sesuatu di salah satu media sosial Anda yang spesial dengan hastag populer, dan customer Anda di media sosial lain dapat ikut terintegrasi dengan post spesial Anda. Menggunakan hastag dapat membawa orang-orang dari platform yang berbeda untuk mengikuti hastag Anda.
5. Tumpangi Hastag yang Populer
Anda dapat menggunakan Hastag yang sedang populer sebagai salah satu roket untuk Anda tumpangi.
Seperti jika ada hastag seperti #diskonkemerdekaan, Anda juga bisa berbaur menggunakan hastag yang sama atau mirip seperti #diskonmerdeka #kupondiskonkemerdekaan untuk membantu customer Anda melihat pilihan alternatif dari toko yang memiliki diskon tersebut, tapi Anda perlu memerhatikan traffic dari hastag tersebut karena bisa jadi ketika hastag terlalu populer, postingan Anda akan dengan sangat cepat tenggelam sehingga Anda perlu memposting konten lain dengan hastag yang sama.
6. Berbagi Case Studies, dan Ide Seputar Customer
Hastag juga salah satu cara melihat opini dan ide yang sedang beredar. Apakah mereka sedang melakukan project besar menggunakan produk atau jasa Anda, atau telah menikmati produk Anda.
Pengguna media sosial senang melihat adanya perhatian terhadap pemikiran atau ide yang berasal dari mereka, menampilkan hasil kerja keras mereka atau usaha yang telah mereka luangkan adalah cara yang hebat untuk menyertakan “Saya memperhatikan Anda”. Terlebih jika Anda meluangkan waktu untuk like, retweet atau favorite postingan tersebut maka customer Anda akan semakin merasa dihargai.
Ingat saat menggunakan hastag, pilihan Anda terbatas dengan satu kata tanpa adanya spasi seperti #diskonkemerdekaan bukan #diskon kemerdekaan.
Dan juga, hastag salah satu alat pemasaran yang baik, pastikan tidak terlalu sering digunakan di daerah yang tidak berhubungan, terlalu banyak hastag hanya akan mengganggu kualitas dari postingan Anda. Bagaimana Menurut Anda sangat menarik untuk diterapkan dan dilihat hasilnya bukan? DigitalMarketer.id sangat antusias mendengar pendapat Anda pada kolom di bawah ini.
(Note: Ingin Menambah Follower Instagram Agar Profit Berlimpah? Dengan menerapkan apa yang diajarkan di ebook ini dengan detail, Anda akan dapat meningkatkan followers Instagram dengan cepat ==> Klik di sini)